Menjadi trader yang melakukan jual beli mata uang (trading) sudah menjadi gaya hidup baru bagi kaum milenial. Tentunya, sebagai seorang trader membutuhkan aplikasi trading atau jasa broker untuk melakukan aktivitas jual beli forex.
Salah satu faktor yang menentukan kesuksesan seorang trader adalah broker forex yang mereka pilih. Mengapa demikian? Karena jika broker yang dipilih tidak terpercaya dan tidak bertanggung jawab maka bisa saja broker tersebut membawa kabur uang investasi Anda.
Perlu Anda ketahui bahwa broker forex ada yang di dalam negeri. Hal ini berarti perusahaan broker tersebut berada di Indonesia. Namun, ada juga broker yang sudah berskala internasional yang membuka cabang di Indonesia.
Kali ini rubrik Finansialku akan berbagi informasi tentang daftar aplikasi trading terbaik. Berikut daftar aplikasi trading terbaik yang dapat Anda pilih yang di rekomendasikan oleh career center.
1. ForexTime FXTM
ForexTime FXTM merupakan aplikasi yang dapat melakukan trading forex secara otomatis. Bahkan, aplikasi ini sudah digunakan oleh trader di lebih dari 180 negara lho. Dengan begitu, maka Anda tidak perlu lagi meragukan kepercayaan aplikasi trading ini. ForexTime FXTM ini merupakan software yang aman untuk trading valuta asing.
Menariknya, aplikasi trading ini dirancang untuk yang sudah profesional maupun pemula. Sehingga, dapat menjangkau berbagai kalangan. Sebagai contoh, leverage yang fleksibel memungkinkan Anda untuk meningkatkan potensi penghasilan Anda. Namun, leverage ini hanya ditawarkan berdasarkan pengetahuan dan pengalaman Anda.
2 MetaTrader
Aplikasi MetaTrader merupakan salah satu aplikasi trading yang paling populer untuk investor ritel. Tidak hanya untuk trading forex, aplikasi ini juga bisa untuk trading saham, forex, serta instrumen keuangan lainnya dari perangkat mobile atau pun desktop.
Selain itu, aplikasi ini juga menyediakan analisa umum dari pasar keuangan menggunakan berbagai grafik waktu nyata yang mencakup informasi historis. Hal tersebut tentunya berguna untuk memantau harga dan penawaran. Sejumlah instrumen analitis seperti alat Gann, Fibonacci dan Elliot serta berita keuangan terkini juga tersedia Download aplikasi nya sekarang juga.
3 Agrodana Futures
Salah satu aplikasi Trade Forex lokal yang cocok untuk Anda adalah Agrodana Futures News. Aplikasi ini dikembangkan oleh broker Agrodana Futures. Kelebihan yang bisa Anda dapatkan adalah pelayanan berbasis analisa teknikal serta fundamental yang mudah untuk diakses.
Ada beberapa menu yang dihadirkan antara lain kalender ekonomi, data ekonomi, kuotasi harga live, serta materi edukatif. Anda bisa mengakses berbagai berita dari CNBC, Bloomberg, maupun Reuters. Anda juga bisa belajar trading sampai bisa bersama Agrodana Futures dan Finansialku dalam kelas Trader’s Lab. Dengan mengikuti kelas ini, Anda bisa mendapat materi trading dari dasar dan coaching dari ahlinya selama 3 bulan.
4 Netdania
Ketika Anda mau melakukan trading forex yang menguntungkan, maka tentunya Anda perlu memahami keadaan pasar saat ini. Aplikasi trading Netdania ini memiliki tujuan untuk melakukan hal tersebut dengan memberikan Anda ide serta strategi trading.
Netdania bahkan mengumpulkan data dari lebih dari 20.000 instrumen keuangan serta ribuan saham real time. Aplikasi ini akan memberi tahu Anda kapan Anda harus masuk atau keluar pasar. Selain mudah digunakan, aplikasi trading Netdania juga memberikan berita pasar terkini serta pembaruan dalam kalen